WNA India Ramai-ramai Eksodus ke Indonesia
Situasi rumah sakit yang colaps di India akibat melonjaknya kasus covid-19 (pic: cnnindonesia.com) |
Kedatangan warga negara India dalam jumlah besar diduga akibat mengalami kasus tingginya gelombang kedua Covid-19 Di saat pemerintah Indonesia melarang warganya mudik Lebaran demi menekan angka penyebaran virus covid-19, warga India justru eksodus ke Indonesia. Laju peningkatan kasus covid-19 di negara itu makin meninggi, diperparah dengan infrastuktur rumah sakit yang colaps akibat oksigen dan tempat tidur habis. BNPB: bertentangan dengan kebijakan larangan mudik Kepala Badan Penanggulangan Bencana Nasional (BNPB) Doni Monardo yang juga Ketua Satgas Penanganan Covid-19 meminta agar kejadian eksodus ini benar-benar mendapat perhatian serius. Doni tidak mau kedatangan WNA tersebut seakan difasilitasi, sementara disisi lain bertentangan dengan kebijakan pemerintah mengeluarkan kebijakan larangan mudik untuk warganya sendiri. 9 WNA asal India positif covid-19 Kepala Sub Direktorat Karantina Kesehatan Direktorat Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Kementerian Kesehatan, Bengat dalam rapat koordinasi penanganan Covid-19 di Gedung Daerah Riau di Kota Pekanbaru, Kamis (22/4/2021)menyebutkan kedatangan warga India dalam jumlah banyak itu terjadi karena negaranya sedang mengalami lonjakan kasus Covid-19 yang sangat tinggi. Warga India tiba di Indonesia menggunakan pesawat charter melalui Bandara Soekarno-Hatta yang kemudian dikarantina oleh Kementerian Kesehatan RI. 127 orang itu tiba pada Rabu malam (21/4/2021) pukul 19.30 WIB dengan pesawat QZ9BB ex MMA. Menurut Bengat, sesuai urat Edaran (SE) Nomor 8 Tahun 2021 tentang Protokol Kesehatan Perjalanan Internasional pada Masa Pandemi Covid-19, ratusan warga negara India itu tidak dilarang memasuki kawasan Indonesia karena memenuhi kriteria WNA yang diperbolehkan sebab memiliki kartu izin tinggal terbatas (Kitas). Kabar terakhir menyebutkan, dari 127 WNA asal India itu, 9 diantarnya dinyatakan positif covid-19, dan saat ini sedang diisolasi di hotel.
Sumber: kompas.com |
Comments
Post a Comment